Jumlah Bankir Jutawan Uni Eropa Bertambah

Posted Date : 14-03-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 264 kali.


Hidayatullah.com—Meskipun ada pembatasan bonus bagi para bankir Uni Eropa, jumlah jutawan di kalangan paktisi perbankan itu bertambah lebih dari 40 persen sejak 2010.

Jumlah bankir berpendapatan tinggi di kawasan Uni Eropa naik lebih dari 5 persen pada 2017 meskipun ada pembatasan bonus. Demikian menurut laporan European Banking Authority (EBA) yang dirilis online hari Senin (11/3/2019).

Jumlah bankir yang menerima bayaran lebih dari €1 juta ($1,13 juta) naik sedikit dari 4.597 menjadi 4.859,” kata EBA. Angka itu menunjukkan kenaikan lebih dari 40 persen dibanding 2010, tahun di mana krisis melanda euro.

Inggris memiliki bankir jutawan paling banyak, mencakup 70 persen dari semua bankir yang berpenghasilan lebih dari €1 juta pertahun di lingkungan Uni Eropa, lansir DW. Sebanyak 3.567 bankir jutawan berada di Inggris, kata EBA. Disusul kemudian oleh Jerman dengan 390 bankir yang berpendapatan jutaan euro.

Namun, dibanding tahun 2016, kenaikan jumlah bankir jutawan pada 2017 di Inggris hanya 38 orang. Angka yang bisa dibilang kecil itu kemungkinan dipengaruhi isu Brexit.

Pada tahun 2014, regulasi Uni Eropa yang membatasi bonus para bankir tidak boleh melebihi gaji setahun mulai diberlakukan. Kala itu, Inggris berjuang keras melawan legislasi Uni Eropa tersebut, dengan alasan kebijakan itu akan membuat London kurang kompetitif sebagai pusat industri keuangan dan perbankan dunia. Saat itu, London mencakup 40 persen dari keseluruhan bisnis finansial Uni Eropa.

Namun setelah Brexit muncul, 275 perusahaan keuangan mulai memindahkan dana, aset dan bahkan staf mereka ke negara Uni Eropa lain karena khawatir dengan ketidakpastian dampak Brexit.*

Rep: Ama Farah

Sumber : https://www.hidayatullah.com/berita/internasional/read/2019/03/14/161286/jumlah-bankir-jutawan-uni-eropa-bertambah.html