Rusia Persiapkan Larangan Penggunaan Alat Makan Plastik Sekali Pakai

Posted Date : 09-05-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 320 kali.


Hidayatullah.com—Rusia kemungkinan akan memberlakukan larangan menyeluruh penggunaan peralatan makan terbuat dari plastik dalam waktu dekat, menurut Menteri Sumber Daya dan Lingkungan Nasional Dmitry Kobylkin.

“Kami mendukung tren global pengurangan penggunaan plastik,” kata Kobylkin kepada awak media seperti dikutip RT hari Selasa (7/5/2019).

“Inisiatif ini masuk akal, sebab sudah terlalu banyak sampah plastik di planet kita ini,” kata Elena Serova, ketua komite lingkungan hidup di majelis rendah parlemen Rusia kepada RT. “Akan hal dengan peralatan makan terbuat dari plastik, semua negara maju harus mengenyahkannya.”

Menurut survei oleh Levada Center, banyak orang Rusia yang sudah mengenal eco trend. Sebanyaak 30% orang Rusia menggunakan kantong belanja yang dapat dipakai ulang dan bukannya tas plastik sekali pakai (kresek) ketika membeli barang kebutuhan mereka sehari-hari. Sementara 1 dari 6 warga Rusia sudah tidak lagi menggunakan plastik sekali pakai.*

Rep: Ama Farah
Editor: Dija

Sumber : https://www.hidayatullah.com/berita/internasional/read/2019/05/08/164485/rusia-persiapkan-larangan-penggunaan-alat-makan-plastik-sekali-pakai.html