Ahmad Dhani Dipenjara, Dul: Ayah Cuma Pindah Rumah Doang

Posted Date : 03-02-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 208 kali.


Suara.com - Anak ketiga Ahmad Dhani Abdul Qodir Jaelani alias Dul mengatakan ayahnya hanya pindah rumah. Dari rumah di kawasan Pondok Indah, sekarang Ahmad Dhani mendekam di penjara Cipinang , Jakarta Timur.

Hal itu dikatakan Dul saat menjenguk ayahnya di Cipinang, Kamis (31/1/2019). Dul mengatakan Ahmad Dhani seorang yang mudah beradaptasi di dalam kondisi apapun. Termasuk di dalam penjara Cipinang , Jakarta Timur.

Dul mengatakan ayahnya yang merupakan pentolan grup band Dewa 19 itu sebagai orang yang berjiwa rock and roll sehingga tidak masalah jika ditempatkan di dalam jeruji besi.

"Ayah cuma pindah rumah doang, dan ayah saya kan orangnya rock and roll, bisa hidup dimana saja, jadi ya Insyaallah dengan pertolongan Allah semua akan baik-baik saja," kata Dul di rumah tahanan Cipinang, Jakarta Timur, Rabu (31/1/2019).

Dul juga bercerita kondisi keluarga mereka saat ini baik-baik saja, pertemuan di dalam sel tahanan juga mulai mencair tidak larut dalam kesedihan.

"Alhamdullilah waktu di mobil tahanan setelah dua jam kita berduka, dua jam selanjutnya kita ketawa-tawa lagi, kita berbicara lagi, seneng2 lagi, curhat2 lagi, sebenarnya insyallah dengan pertolongan allah ini bukan masalah besar, ini masalah kecil," jelasnya.

Seperti diketahui, Ahmad Dhani divonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (28/2/2019). Ia terbukti melanggar pasal 45 huruf A ayat 2 junto 28 ayat 2 UU RI Nomor 19 Tahun 2016 junto UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE junto pasal 55 ayat 1 KUHP.

Sumber : https://www.suara.com/news/2019/01/31/183905/ahmad-dhani-dipenjara-dul-ayah-cuma-pindah-rumah-doang