Film Indonesia Banyak Sensor, Cinta Laura Tak Bebas Berekspresi

Posted Date : 16-03-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 300 kali.


Tujuh tahun membangun karier di Amerika Serikat, Cinta Laura Kiehl menyadari ada perbedaan besar antara industri film di Negeri Paman Sam dengan di Tanah Air. Menurut Cinta, film Indonesia banyak terhalang sensor, hingga membuatnya tak bebas mengekspresikan diri.

"Mungkin kalau di Indonesia banyak hal atau kategori film yang lebih disensor. Kalau di Amerika kan kita boleh ekspresikan diri kita gimana saja yang kita mau," ujar Cinta di bilangan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (13/3).

"Jadi, mungkin kadang-kadang di Indonesia susahnya itu kita harus benar-benar hati-hati kalau ngomongin hal-hal yang sensitif karena banyak sensor ini, sensor itu," sambungnya.

Meski begitu, ada yang membuatnya terus nyaman bermain film di Indonesia. Lantaran namanya sangat terkenal di Tanah Air, Cinta kerap diberi kebebasan memilih peran yang diinginkannya. Berbeda dengan di Amerika, ia harus susah payah mengikuti casting, dan belum tentu lolos pula.

"Kalau di Amerika susahnya mungkin karena di sana aku masih baru, aku enggak bisa pilih karakter yang aku mau. Kadang-kadang mereka yang nentuin karakter apa yang cocok buat aku," ungkap bintang film The Ninth Passenger itu.

"Kalau di Indonesia kan, alhamdulillah, aku kadang-kadang bisa pilih film. Kalau di sana (Amerika), belum bisa milih karena aku masih nge-develop karier aku di sana," tutup Cinta. O ian/fie

Sumber : https://www.cumicumi.com/news/cumi-celebs/165113/film-indonesia-banyak-sensor-cinta-laura-tak-bebas-berekspresi