Hillary Clinton Konfirmasi Tak Maju Capres AS 2020

Posted Date : 06-03-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 153 kali.


Hidayatullah.com–Hillary Clinton menyatakan dirinya tidak akan mencalonkan diri dalam pemilihan presiden Amerika Serikat tahun 2020, mengakhiri spekulasi bahwa dia akan menantang Donald Trump untuk kedua kalinya.

Sebagai capres dari Partai Demokrat tahun 2016, Hillary Clinton digadang-gadang akan menjadi presiden wanita pertama dalam sejarah Amerika Serikat. Akan tetapi dia secara mengejutkan dikalahkan oleh Donald Trump, seorang pengusaha yang sama sekali tidak memiliki latar belakang politik dan pemerintahan.

Ketika ditanya apakah dia akan mencalonkan diri untuk jabatan publik apapun di masa mendatang, istri mantan presiden AS Bill Clinton itu berkata, “Saya kira tidak.”

Hillary Clinton, yang menjabat menteri luar negeri dalam pemerintahan Barack Obama, mengatakan bahwa dia sudah berbicara dengan sejumlah kandidat capres 2020 dari Partai Demokrat.

“Saya mengatakan kepada masing-masing dari mereka agar tidak menerima begitu saja segala sesuatunya,” kata wanita itu, yang berprofesi sebagai pengacara sebelum terjun ke politik, dalam wawancara dengan New York TV dalam acara News 12 seperti dilansir BBC Selasa (5/3/2019).*

Rep: Ama Farah

Sumber : https://www.hidayatullah.com/berita/internasional/read/2019/03/06/160901/hillary-clinton-konfirmasi-tak-maju-capres-as-2020.html