Polisi Turki Sita Buku Kuno Berlambang Perisai Daud

Posted Date : 31-05-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 859 kali.


REPUBLIKA.CO.ID, IZMIR -- Kepolisian Provinsi Izmir, Turki, Menyita sebuah buku agama kuno berusia 1.500 tahun. Buku itu berlapis emas dengan tulisan bahasa Ibrani dan terdapat lambang bintang Daud atau perisai Daud pada sampulnya.

Buku kuno itu disita dalam sebuah operasi yang dilakukan unit anti-penyelundupan dan kejahatan terorganisir Departemen Kepolisian Izmir. Setelah mendapat informasi, polisi langsung mengamankan tersangka yang berencana menyelundupkan dan menjual buku kuno yang ditulis dengan tangan itu.

“Polisi menghentikan kendaraan di dekat distrik Gaziemir, di mana polisi menemukan buku kuno itu dan menahan seorang tersangka yang diidentifikasi berinisial CE,” seperti dilansir Daily Sabah pada Ahad (26/5).

Polisi pun masih melanjutkan penyelidikan atas kasus tersebut. Sementara, buku kuno itu memiliki total 17 halaman. Buku tersebut memiliki panjang 10,5 sentimeter dan lebar 8,5 sentimeter.

Aparat kepolisian Turki tengah gencar melakukan operasi anti-penyelundupan setiap tahunnya. Hal itu dilakukan untuk menghentikan penjualan benda-benda bersejarah secara ilegal dan melindungi warisan budaya negara itu.

Hal itu menjadi penting bagi Turki yang memiliki sekitar 3.000 kota kuno dari 42 peradaban. Itu menjadi warisan sejarah yang kaya untuk menarik jutaan pengunjung asing datang ke Turki setiap tahunnya.

Sumber : https://internasional.republika.co.id/berita/internasional/eropa/ps2oog438/polisi-turki-sita-buku-kuno-berlambang-perisai-daud