Ribuan Warga Kalsel Meriahkan Puncak Millennial Road Safety Festival 2019

Posted Date : 17-03-2019, berita ini telah dikunjungi sebanyak 273 kali.


JAKARTA - Acara Millennial Road Safety Festival (MRSF) 2019 di Area Car Free Day Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Jalan Trikora Banjarbaru, Minggu (17/3/2019) mendapatkan sambutan yang meriah dari masyarakat sekitar.

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyampaikan dirinya sangat mengapresiasi atas terselenggaraanya puncak acara Millennial Road Safety Festival 2019 tersebut.

“Saya melihat acara ini sangat luar bisa ramai. Ternyata bukan hanya diminati oleh kaum milenial saja. Melainkan emak-emak, bapak-bapak juga ikut membanjiri lokasi kegiatan. Selain itu, belum lagi dengan melihat hadiah yang ada cukup banyak. Ini yang menjadi daya tarik,” ungkap Sahbirin sebagaimana keterangan yang diterima Okezone.

Selain itu, Gubernur turut mengapresiasi Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si bersama Jajarannya membangun Kalimantan Selatan (Kalsel). Bahkan ke depan, Gubernur yakin, tidak menutup kemungkinan, acara serupa akan sering dilakukan. Hal tersebut, menurutnya, tentu tidak terlepas dari banyaknya peserta yang ikut serta dalam kegiatan ini.

“Semoga anak-anak muda kita akan lebih sadar dalam berlalu lintas, tetap menggunakan helm. Apa lagi Pak Kapolda Kalsel kita telah mempelopori hal tersebut. Maka dari itu saya sangat berharap para pengendara yang ada, dapat mematuhi aturan dalam berlalu lintas di jalan raya,” kata dia.

Selain dihadiri Gubernur Sahbirin Noor, acara tersebut turut dihadiri Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani, Wakapolda Brigjen Pol Aneka Pristafuddin, Pejabat Utama Polda Kalsel, Kapolres/Ta Jajaran Polda Kalsel, Danrem 101/Antasari Kolonel Inf Mohammad Syech Ismed, Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Wijayanto, Forkopimda Kalsel dan Kota Banjarbaru serta tamu undangan lainnya.

Di sisi lain, Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si melihat kegiatan tersebut tidak hanya diikuti oleh kaum milenial saja. Dia menyaksikan sendiri bagaimana sejumlah warga Kalimantan Selatan (Kalsel), tumpah ruah di sana, dari berbagai kalangan.

“Hal tersebut pantut diapresiasi atas partisipasi masyarakat,” ungkap Yazid.

Kapolda juga berpesan kepada seluruh warga, agar dapat menjaga keselamatan dalam berlalu lintas. Warga juga diminta dia agar tertib dalam berlalu lintas. Meski acara Millennial Road Safety Festival tumpah ruah oleh ratusan ribu peserta, Polda Kalsel juga telah menggratiskan makanan disekitar lokasi acara guna dapat di konsumsi oleh para peserta yang hadir.

Dalam puncak acara Millennial Road Safety Festival 2019 ini, Polda Kalsel menyediakan berbagai hadiah doorprize bagi para peserta seperti Mobil, Paket Umroh, Tour Singapore, serta berbagai doorprize lainnya.

Selain itu Polda Kalsel pada kesempatan ini juga berhasil memecahkan berbagai rekor Muri diantaranya Pelayanan SIM 72 Jam Non Stop, Kehadiran 100.000 peserta serta Senan Kolosal Millennial yang diikuti oleh seluruh peserta.

(aky)

Sumber : https://news.okezone.com/read/2019/03/17/340/2031242/ribuan-warga-kalsel-meriahkan-puncak-millennial-road-safety-festival-2019